Belakangan ini banyak drama Korea yang dibintangi oleh beberapa artis idola yang basicnya dari grup-grup besar Kpop contohnya seperti Park Yoochun JYJ dalam seri Rooftop Prince, Siwan ZE:A dalam Equator Man, Yoona dan Yuri SNSD dalam Love Rain dan Fashion King, serta beberapa bintang Kpop yang banyak terjun ke dunia akting dalam drama musikal Dream High 2, juga drama-drama baru yang masih akan bermunculan dengan bintang Kpop memainkan peran di dalamnya.
Selama kinerja mereka dalam drama tersebut, selain mendapatkan banyak pujian khususnya dari fans setia atau fans club dari grup mereka sendiri, para bintang Kpop ini juga banyak menerima kritikan tajam khususnya dari para pengamat drama Korea. Beberapa kalangan umumnya menilai mereka kurang memiliki keterampilan karena "bintang Kpop mendapatkan peran bukan karena kemampuannya, tetapi karena popularitas, yang membuat jam terbang akting dikesampingkan"
Salah satu media lokal korea "Chosun" sudah mengadakan survei kepada kalangan profesional yang kompeten dalam dunia drama Korea. Perhitungan suara dilakukan sederhana melalui poin, dimana 10 poin merupakan tanda penuh sebagai kriteria bahwa bintang Kpop tersebut memang layak dan mampu berperan sebagai aktor/aktris drama.
Hasilnya adalah Park Yoohcun JYJ dan Im YoonA SNSD adalah bintang Kpop yang terpilih memiliki kemampuan akting diatas rata-rata. Para pengamat drama ini memberikan suaranya rata-rata sebesar 6,7 poin. Sedangkan untuk bintang Kpop yang memperoleh poin terendah adalah Yuri SNSD, dimana pengamat menilai Yuri kurang mampu menghayati perannya dalam drama.
Untuk hasil 10 besas artis Kpop yang memperoleh poin dalam survei tersebut bisa dilihat pada gambar dibawah:
Evaluasinya adalah meliputi hal-hal yang berhubungan dengan skill aktor/aktris seperti kemampuan menganalisa peran, penghayatan peran, garis dialog dan lain-lain.
Para pengamat drama ini umumnya menilai kinerja mereka bukan dari popularitas atau peran individu dalam group, melainkan dari drama yang mereka bintangi. Dan untuk rating pemirsan, pengamat menilai para bintang Kpop ini sudah berhasil dalam upaya meningkatkan perhatian drama baik lokal maupun internasional namun tidak menjamin peningkatan rating pemirsa.
Hal tersebut memang tebukti dengan apa yang diperoleh untuk drama Im YoonA "Love Rain" dimana rating lokalnya turun tetapi popularitas internasionalnya meningkat tajam.
Source: Chosun
cr : koreanindo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar